Beberapa Manfaat Jahe Yang Patut Anda Ketahui

August 23, 2016
Beberapa Manfaat Jahe Yang Patut Anda Ketahui
Beberapa Manfaat Jahe Yang Patut Anda Ketahui,Tanaman yang bernama latin yaitu zingiber officinale adalah salah satu dari sekian tanaman rimpang yang terkenal sebagai bumbu masakan dan dapat digunakan sebagai obat herbal serta minuman penghangat.

Di pasar tradisional banyak sekali kita temui jahe yang dijual-belikan. Masyarakat seringkali beranggapan bahwa jahe sebagai obat penghilang masuk angin dan penghangat tubuh. Namun perlu diketahui bahwa manfaat jahe tidak hanya itu saja, melainkan memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Di Indonesia sendiri sudah banyak produsen yang mengolah jahe dalam bentuk makanan, minuman dan obat-obatan karena jahe mengandung nutrisi yang baik untuk kesehatan seperti vitamin B-6, vitamin B-5, gingerol dan lainnya.Inilah 10 Manfaat Jahe yang patut anda ketahui :


1. Melancarkan Aliran Darah
Kandungan Gingerol yang ada pada jahe dapat menghambat terjadinya pembekuan darah. Jika terjadi pembekuan darah maka mengakibatkan tersumbatnya pembuluh darah yang merupakan penyebab utama penyakit berbahaya seperti stroke dan jantung. Dengan mengkonsumsi jahe secara rutin maka kemungkinan terhambatnya aliran darah sangat kecil kemungkinannya.

2. Melancarkan Pencernaan
Enzim protease dan lipase yang terkandung pada jahe mampu meningkatkan penyerapan lemak serta protein dalam tubuh. Jahe juga membantu pencernaan makanan ke lambung usus kecil, bisa membantu membersihkan kotoran dalam perut sehingga mencegah terjadinya timbunan lemak berlebih. Hal ini dapat membantu seseorang untuk melakukan diet juga.

3. Mengontrol Gula Darah
Jahe mampu meningkatkan daya kerja insulin yang berperan sebagai pengatur metabolisme tubuh yang mampu mencegah produksi gula darah berlebihan pada hati dan ginjal. Bila daya kerja hormon insulin menurun maka akan ada kemungkinan tubuh terkena penyakit diabetes. Hal ini dikuatkan oleh sebuah penelitian di University of Sydney yang menyatakan bahwa jahe dapat mengontrol glukosa melalui sel otot.

4. Memperkuat Daya Tahan Tubuh
Antioksidan pada jahe cukup tinggi dimana kandungan tersebut berfungsi sebagai penangkal radikal bebas yang berbahaya untuk tubuh. Bila dikonsumsi setiap harinya maka akan memperkuat daya tahan tubuh. Daya tahan tubuh kuat akan menendang berbagai penyakit yang hendak datang pada tubuh kita.

5. Mengatasi Rasa Mual
Rasa mual yang kita alami merupakan pertanda dimana kondisi tubuh hendak mengeluarkan zat-zat yang dapat membahayakan tubuh dan penyebab lainnya dikarenakan adanya iritasi pada saluran pencernaan. Selain dengan obat-obatan kita dapat mengatasinya dengan mengkonsumsi minuman jahe setiap harinya seperti jamu, wedang jahe dan lainnya. Hal ini telah terbukti melalui beberapa penelitian.

6. Melawan Sel Kanker
Kandungan yang terdapat pada jahe bisa membantu memperlambat berkembangnya sel-sel kanker dalam tubuh. Ekstrak jahe telah teruji melalui beberapa studi dalam melawan berbagai jenis kanker seperti kanker usus dan ovarium. Hal ini bagus untuk anda yang ingin terjauhkan dari kanker, anda dapat mulai mengkonsumsi jahe mulai sekarang secara rutin. Jahe pun pas bila disajikan di malam hari.

7. Meredakan Rasa Nyeri
Senyawa gingerol telah terbukti memiliki berbagai fungsi, salah satunya adalah analgesik yang berguna untuk menekan rasa nyeri tanpa membuat hilangnya kesadaran. Tanpa obat-obatan pun kita bisa meredakan rasa nyeri yang timbul akibat benturan tubuh terhadap suatu benda. Dengan cara membakar jahe pada api atau bara lalu tumbuk hingga halus dilanjutkan dengan mengaplikasikan pada bagian tubuh yang mengalami rasa nyeri. Jika rasa nyeri terdapat pada bagian dalam tubuh, anda cukup buat minuman jahe.

8. Mengatasi Sakit Kepala
Stress berlebih yang kita alami disaat bekerja maupun aktivitas lainnya memiliki resiko terkena penyakit lainnya salah satunya sakit kepala. Obat pun terkadang menjadi solusi pertama untuk mengatasi sakit kepala. Namun jika ketergantungan dengan obat, efeknya tubuh akan kebal. Ada baiknya setelah melakukan aktivitas gunakan waktu sejenak untuk bersantai sambil menikmati wedang jahe, otak dan tubuh pun akan terasa lebih segar.

9. Melancarkan Pernafasan
Batuk dan pilek merupakan teman yang baik terutama dalam mengganggu pernafasan. Terutama bila terkena pilek sering kali membuat kita tidak nyaman khususnya ketika beranjak tidur karena hidung mampet. Jahe tergolong sebagai ekspetoran alami yang berguna melancarkan sistem pernafasan. Cukup dengan menghirup aroma wedang jahe sudah bisa melegakan pernafasan apalagi bila di konsumsi.

10. Mengatasi Jerawat
Senyawa gingerol yang bersifat anti-inlfamasi atau mengurangi tanda-tanda terhadap gejala peradangan. Pada hasil penelitian telah teruji dimana mengkonsumsi wedang jahe yang dicampuri madu murni berkhasiat merawat kulit, menghaluskan serta mengatasi kulit jerawat.
Jahe aman untuk kebanyakan orang, namun ada beberapa dugaan tentang efek samping yang perlu diperhatikan dalam mengkonsumsi jahe.

Share this :

Previous
Next Post »
0 Komentar